Penerapan Adab Pada Kegiatan Makan Sehat Anak Usia 4-5 Tahun

  • Risma Nur Fadilla Universitas PGRI Semarang
  • Ratna Wahyu Pusari Universitas PGRI Semarang
  • Purwadi Purwadi Universitas PGRI Semarang

Abstract

Adab makan adalah aspek-aspek keagamaan yang fundamental dari praktik keagamaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan adab makan pada kegiatan makan sehat di TK Islam Sultan Agung 02 Semarang. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan penjelasan deskriptif. Lokasi penelitian ini adalah TK Islam Sultan Agung 02 Semarang. Subjek penelitian ini adalah 11 anak usia 4-5 tahun, dan partisipannya adalah satu kepala sekolah, satu guru kelas, dan sebelas orang tua anak. Pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi serta dianalisis sehingga dapat diambil kesimpulan dari permasalahan yang ada. Hasil data penelitian 11 anak usia 4-5 tahun TK Islam Sultan Agung 02 Semarang memiliki kebiasaan makan yang baik setelah menerapkan makanan sehat. 11 anak membiasakan mencuci tangan sebelum dan setelah makan, 11 anak membaca doa sebelum dan setelah makan, 10 anak makan menggunakan tangan kanan, 9 anak makan sambil duduk bersila, 11 anak makan tidak berlebihan, dan 10 anak makan tidak bersuara. Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang diberikan kepada pihak sekolah dan orang tua adalah membiasakan adab makan anak sejak usia dini dengan penerapan makanan sehat baik di lingkungan sekolah maupun lingkungan rumah.

References

Adhi, dkk. 2019. Metode Penelitian Kualitatif. Semarang: Lembaga Pendidikan Sukarno Pressindo (LPSP).

Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. 2014. Permendiknas No. 137 Tentang Standar Isi Pendidikan Anak Usia Dini Formal.

Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. 2017. Keterlibatan Orangtua Dalam Pemberian Makanan Sehat Bagi Anak Sekolah Keterlibatan Orangtua dalam Pemberian Makanan Sehat Bagi Anak Sekolah. Yogyakarta. Balai Pengembangan PAUD dan Dikmas Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kismawati, W. M. 2017.Pelaksanaan Pendidikan Etika Makan Pada Kelas B1 dan B2 di TK Aisyiyah Bustanul Athfal Karangmalang. Skripsi. Yogyakarta: Universitas Negeri Yogyakarta.

Kusudaryanti, D. P. D. Praningrum R. Untari I. 2017. Menu Makanan Sehat Untuk Balita. Surakarta: Yuma Pustaka.

Marmi. 2013. Gizi Dalam Kesehatan Reproduksi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Mekarisce, A. A. 2020. Teknik Pemeriksaan Keabsahan Data pada Penelitian Kualitatif di Bidang Kesehatan Masyarakat. Jurnal Ilmiah Kesehatan Masyarakat. 12(3):145-151.

Munawaroh, Hidayatu Et Al. Peranan Orang Tua Dalam Pemenuhan Gizi Seimbang Sebagai Upaya Pencegahan Stunting Pada Anak Usia 4-5 Tahun. Sentra Cendekia. 3(2): 47-60

Rusilanti, Dahilia, M dan Yulianti, Y. 2015. Gizi dan Kesehatan Anak Prasekolah. Jakarta: Penerbit Remaja Rosdakarya.

Setyanti, D. G. 2020. Konten Youtube Tentang Mukbang Dalam Perspektif Adab Makan Menurut Analisis Syiar Islam. Skripsi. Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi: Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung.

Sholeh, M. dan Basuki, U. J. 2022. Edukasi Adab Makan Dan Minum Dengan Menggunakan Media Animasi Kartun Pada TPA Masjid Al Ikhlas Graha Prima Sejahtera Bantul. Gervasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat. Yogyakarta. 6(1): 28-37.

Siyoto, S dan M. Sodik, A. 2015. Dasar Metodologi Penelitian. Cetakan 1. Yogyakarta: Literasi Media Publishing.
Published
2023-12-31
How to Cite
FADILLA, Risma Nur; PUSARI, Ratna Wahyu; PURWADI, Purwadi. Penerapan Adab Pada Kegiatan Makan Sehat Anak Usia 4-5 Tahun. JECER (journal Of Early Childhood Education And Research), [S.l.], v. 4, n. 2, p. 56-65, dec. 2023. ISSN 2774-2164. Available at: <https://jurnal.unej.ac.id/index.php/ECEJ/article/view/41465>. Date accessed: 08 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.19184/jecer.v4i2.41465.
Section
Articles