MODEL PEMBELAJARAN INSTRUCTION, DOING, DAN EVALUATING (MPIDE) DENGAN PHET PADA PEMBELAJARAN FISIKA DI SMA

  • Chintya Maratus Sholikhah Pendidikan Fisika, FKIP UNIVERSITAS, JEMBER

Abstract

Pembelajaran fisika menurut kurikulum 2013 menggunakan pendekatan saintifik yang memuntut siswa aktif dalam mengobservasi, membandingkan, dan membentuk konsep. Maka guru harus mempertimbangkan model dan media yang efektif dan efisien. Sintakmatik MPIDE mencakup kegiatan ilmiah dan penggunaan PhET dapat merepresentasi kegiatan membentuk konsep sebagai media praktikum. Tujuan penelitian ini adalah bagaimanakah PhET dalam MPIDE yang efektif pada pembelajaran fisika di SMA. Bagaimanakah PhET dalam MPIDE yang efektif untuk hasil belajar pada pembelajaran fisika di SMA. Serta bagaimanakah PhET dalam MPIDE yang efektif untuk Keterampilan proses sains pada pembelajaran fisika di SMA. Penelitian ini diterapkan di kelas X.MIPA.4 SMA Negeri 2 Jember. Desain penelitian menggunakan action research model siklus hopkins. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes, dokumentasi, wawancara, dan angket. Teknik analisis data hasil belajar menggunakan N-gain dan keterampilan proses sains menggunakan Ps. Hasil analisis data menunjukkan prosentase N-gain hasil belajar siswa kriteria tinggi siklus 1 sebesar 30,30%, siklus 2 sebesar 63,63%, dan siklus 3 sebesar 78,79%. Sedangkan prosesntase (Ps) KPS siswa kriteria minimal baik diperoleh pada siklus 1 sebesar 87,88%, siklus 2 sebesar 93,94%, dan siklus 3 sebesar 93,94%.


Kata kunci :MPIDE, PhET, pembelajaran yang efektif

Published
2016-05-23
How to Cite
SHOLIKHAH, Chintya Maratus. MODEL PEMBELAJARAN INSTRUCTION, DOING, DAN EVALUATING (MPIDE) DENGAN PHET PADA PEMBELAJARAN FISIKA DI SMA. JURNAL PEMBELAJARAN FISIKA, [S.l.], v. 4, n. 5, p. 492-504, may 2016. ISSN 2721-1959. Available at: <https://jurnal.unej.ac.id/index.php/JPF/article/view/3620>. Date accessed: 21 nov. 2024.

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.