Analisis Pengambilan Keputusan Program Situbondo Sehat Gratis (SEHATI) dalam Paradigma Rasionalitas

  • Bayu Aditya Ramadhani college student
  • Diaz Dwi Apriansyah
  • M. Noer Falaq Al Amin

Abstract

Program Situbondo Sehat Gratis (SEHATI) merupakan inisiatif pemerintah Kabupaten Situbondo untuk memberikan akses layanan kesehatan yang terjangkau dan berkualitas bagi masyarakat kelas menengah ke bawah yang tidak tercover oleh program jaminan kesehatan nasional. Penelitian ini menggunakan pendekatan rasionalitas dalam menganalisis keputusan program SEHATI. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif untuk mengevaluasi efektivitas dan keberlanjutan program ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program SEHATI dinilai positif oleh masyarakat karena mempermudah akses layanan kesehatan. Program SEHATI diharapkan dapat terus menjadi solusi dalam mengurangi kesenjangan akses kesehatan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat kelas menengah ke bawah di Kabupaten Situbondo.

Published
2024-04-30
How to Cite
RAMADHANI, Bayu Aditya; APRIANSYAH, Diaz Dwi; AL AMIN, M. Noer Falaq. Analisis Pengambilan Keputusan Program Situbondo Sehat Gratis (SEHATI) dalam Paradigma Rasionalitas. Jurnal Strategi dan Bisnis, [S.l.], v. 12, n. 1, p. 52-65, apr. 2024. ISSN 2338-9575. Available at: <https://jurnal.unej.ac.id/index.php/jsb/article/view/47872>. Date accessed: 03 july 2024. doi: https://doi.org/10.19184/jsb.v12i1.47872.