Pemanfatan Beberapa Sumber Bahan Organik Untuk Meningkatkan Kemampuan Trichoderma harzianum DC105 dalam Mengendalikan Penyakit Rebah Kecambah pada Kapas

  • Titiek YULIANTI Balai Penelitian Tanaman Tembakau dan Serat. Jl. Raya Karangploso - Malang
  • SUPRIYONO . Balai Penelitian Tanaman Tembakau dan Serat. Jl. Raya Karangploso - Malang

Abstract

Recently, antagonistics microbial have been using to control plant diseases because of their
safety to environments. Mikroba antagonis saat ini banyak digunakan untuk mengendalikan penyakit
tanaman karena dianggap ramah terhadap lingkungan. Namun, penggunaan mikroba antagonis
dalam skala lapang seringkali kurang berhasil karena tidak mampu beradaptasi dengan lingkungan
yang baru. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan adaptasi isolat Trichoderma
harzianum DC105 koleksi Balittas yang diketahui memiliki kemampuan mengendalikan Sclerotium
rolfsii dan Rhizoctonia solani penyebab penyakit rebah kecambah pada kapas dengan menambahkan
bahan organik. Bahan organik yang digunakan berasal dari pupuk kandang ayam, blothong, ampas
tebu baru dan ampas tebu lama. Bahan organik tersebut dicampur dengan konidia T. harzianum untuk
dibuat pelet kemudian disimpan dalam suhu kamar atau suhu 5 oC sebelum diaplikasikan. Isolat
digunakan adalah isolat mutan T. harzianum yang resisten terhadap benomyl. Hasil pengujian
menunjukkan bahwa suhu penyimpanan tidak mempengaruhi viabilitas T. harzianum DC105 meski
disimpan sampai 6 bulan. Kemampuan menekan S. rolfsii dan R. solani terbaik diperoleh ketika isolat
T. harzianum DC105 dicampur dengan pupuk kandang ayam, yaitu masing-masing 67% dan 71%.
Meskipun viabilitas tidak berubah ketika disimpan sampai 6 bulan, namun kemampuan menekan S.
rolfsii dan R. solani cenderung turun ketika pelet disimpan 6 bulan.
Published
2008-03-04
How to Cite
YULIANTI, Titiek; ., SUPRIYONO. Pemanfatan Beberapa Sumber Bahan Organik Untuk Meningkatkan Kemampuan Trichoderma harzianum DC105 dalam Mengendalikan Penyakit Rebah Kecambah pada Kapas. Jurnal Pengendalian Hayati, [S.l.], v. 1, n. 1, p. 40-43, mar. 2008. ISSN 2721-7701. Available at: <https://jurnal.unej.ac.id/index.php/JPH/article/view/10>. Date accessed: 22 dec. 2024.
Section
Artikel

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.