Keterampilan Berpikir Kreatif melalui Pembelajaran Berbasis Proyek
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kemampuan berpikir kreatif mahasiswa PGSD khususnya pada mata kuliah Pengembangan Pendidikan IPS dengan proyek membuat bahan ajar e-modul untuk siswa SD. Metode kualitatif deskripstif digunakan dalam penelitian ini. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini antara lain observasi, wawancara, dan dokumentasi. Instrumen utama yang digunakan adalah peneliti sendiri dengan menggunakan lembar observasi, pedoman wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan indikator berpikir kreatif yaitu fluency (pemikiran lancar), flexibility (pemikiran luwes), originality (pemikiran orisinal), elaboration (pemikiran terperinci, dan evaluation (mampu menilai). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan Pembelajaran Berbasis Proyek dapat menumbuhkan keterampilan berpikir kreatif mahasiswa, khususnya pada aspek berpikir lancar dan luwes.