PERAN DIGITAL MARKETING TERHADAP BRAND EQUITY PRODUK PARIWISATA

  • Nur Latifa Isnaini Putri
  • Salma Fauziyyah
  • Rizky Trisna Firman H.

Abstract

Perubahan perilaku konsumen ke arah hedonisme menyebabkan pergerakan-pergerakan yang signifikan, terutama di bidang pariwisata. Jumlah wisatawan yang semakin tinggi di berbagai wilayah adalah bukti bahwa kesenangan konsumen menjadi sebuah hal yang harus diutamakan. Kemajuan teknologi dan kerjasama yang baik dalam suatu industri harus tetap dilakukan. Artikel ini bertujuan untuk  memahami secara mendalam terkait peran digital marketing pada brand equity produk pariwisata. Artikel ini merupakan studi literatur dengan pendekatan analisis deskriptif kualitatif. Data yang diperoleh merupakan data sekunder yang bersumber dari penelitian-penelitian yang pernah dilakukan sebelumnya. Berdasarkan hasil studi literatur ini ditemukan bahwa kemajuan teknologi, perubahan perilaku konsumen, dan inovasi perusahaan sangat mempengaruhi brand equity suatu produk khususnya di bidang pariwisata.

Published
2018-01-22
How to Cite
PUTRI, Nur Latifa Isnaini; FAUZIYYAH, Salma; H., Rizky Trisna Firman. PERAN DIGITAL MARKETING TERHADAP BRAND EQUITY PRODUK PARIWISATA. UNEJ e-Proceeding, [S.l.], p. 406-410, jan. 2018. Available at: <https://jurnal.unej.ac.id/index.php/prosiding/article/view/6684>. Date accessed: 22 dec. 2024.