KEPERCAYAAN DAN TRADISI PARAJI PADA PERSALINAN MASYARAKAT PAMEUNGPEUK, GARUT SELATAN, JAWA BARAT
Abstract
Tradisi paraji bagi masyarakat Pameungpeuk, Garut selatan merupakan bagian dari budaya tradisi persalinan secara turun-temurun sejak zaman dahulu. paraji adalah sosok perempuan atau laki-laki yang memiliki kemampuan membantu persalinan sejak masa kehamilan, proses, dan pasca persalinan. Kemampuan seorang paraji diyakini diperoleh secara turun-temurun dan memiliki kemujaraban dalam setiap do’anya bagi masyarakat sekitar. Hadirnya tenaga kesehatan saat ini tidak menyurutkan masyarakat dibeberapa Desa di Pameungpeuk, Garut selatan untuk beralih dari praktik persalinan dengan paraji. Sebagian masyarakat Pameungpeuk saat ini merasa kehadiran paraji tidak hanya memberikan pertolongan pada proses persalinan saja akan tetapi ia juga memberikan kepercayaan dan kemujaraban dalam setiap ritual yang dilakukannya. Penelitian ini bertujuan mengeksplorasi kepercayaan dan tradisi persalinan masyarakat Pameungpeuk, Garut selatan untuk menggunakan jasa paraji pada saat masa, proses, dan pasca persalinan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis deskripsi analisis. Teknik pengumpulan data penelitian ini berdasarkan pada hasil observasi, wawancara, dan dokumentasi yang bersifat audio dan visual. Adapun temuan penelitian ini yaitu, (1) keyakinan masyarakat Pameungpeuk, Garut Selatan pada tradisi paraji persalinan dan pantangan selama masa kehamilan hingga pasca persalinan, dan; (2) upaya masyarakat Pameungpeuk mempertahankan tradisi paraji yang telah berlangsung secara turun-temurun.
Kata kunci: Kepercayaan, Tradisi paraji, Masyarakat Pameungpeuk