Upaya Peningkatan Pemahaman Guru Terhadap Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran Harian Kurikulum 2013 di TK PGRI Kartini dan TK PGRI Al Husna Desa Sukogidri

  • Luh Putu Indah Budyawati Universitas Jember
  • Khutobah Khutobah Universitas Jember
  • Indah Rohmatuz Zahro Universitas Jember
  • Vanessa Jovanka Geraldhyne Universitas Jember

Abstract

Tujuan dari pengabdian ini secara umum untuk (1) Meningkatkan pemahaman guru-guru di TK PGRI Kartini dan TK PGRI Al Husna terkait penyusunan Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran Harian Kurikulum 2013, (2) Dihasilkannya beberapa Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran Harian Kurikulum 2013 dengan beberapa tema yang digunakan di lembaga PAUD, (3) Terpublikasinya hasil program pengabdian masyarakat di TK PGRI Kartini dan TK PGRI Al Husna. Guru di TK PGRI Kartini dan TK PGRI Al Husna masih belum memahami bagaimana menentukan tujuan pembelajaran dan intikator pencapaian anak ke dalam Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran Harian Kurikulum 2013. Dalam mengalami masalah yang dialami oleh guru di TK PGRI Kartini dan TK PGRI Al Husna, solusi yang ditawarkan adalah dengan melaksanakan sebuah workshop untuk peningkatan pemahaman guru terkait penyusunan Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran Harian Kurikulum 2013. Langkah yang dilakukan untuk melaksanakan kegiatan ini adalah dengan cara kepala sekolah mendata guru di sekitar wilayah Sukogidri yang berminat mengikuti workshop. Setelah mendata guru, kegiatan yang dilakukan adalah menyusun materi yang akan disampaikan saat workshop. Kemudian peneliti merancang jadwal pelaksanaan workshop. Ketika jadwal pelaksanaan workshop telah ditetapkan peneliti bisa memulai kegiatan pendampingan tersebut yang dihadiri oleh guru di wilayah desa Sukogidri. Metode yang digunakan dalam kegiatan tersebut adalah pendampingan dan pelatihan pembuatan Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran Harian Kurikulum 2013 yang sesuai dengan konsep kurikulum 2013. 

References

Ananda, Rusydi. Perencanaan Pembelajaran. (Medan: Lembaga Peduli Pengembangan Pendidikan Indonesia LPPI. 2019).
Anwar, Muhammad. Menjadi Guru Profesional. (Jakarta: Prenamedia Group, 2018)
Fitri, Annisa Eka. Saparahayuningsih, Sri. “Perencanaan Pembelajaran Kurikulum 2013 Pendidikan Anak Usia Dini (Penelitian Deskriptif Kualitatif Di PAUD IT Auladauna Kota Bengkulu)”. (2017).
Hatta, Muhammad. Supervisi Akademik Implementasi Kurikulum 2013. (Jakarta Pusat: Pusat Pengembangan Tenaga Kependidikan, 2014).
Jannah, Misbahul. “Kemampuan Guru PAUD dalam Mengintegrasikan Nilai pada Rencana Pembelajaran Harian (RPPH) Anak Usia Dini di Kabupaten Pidie Jaya”. (2017).
Musfah, Jejen. Peningkatan Kompetensi Guru Melalui Pelatihan dan Sumber Belajar Teori dan Praktik. (Jakarta: Kencana, 2011).
Suhandani, Deni. Julia. “Identifikasi Kompetensi Guru Sebagai Cerminan Profesionalisme Tenaga Pendidik di Kabupaten Sumedang (Kajian Pada Kompetensi Pedagogik)”. (2014).
Weti, Anastasia. “Upaya Meningkatkan Kemampuan Guru Menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian (RPPH) Melalui Tehnik Latihan dan Bimbingan Pada Guru TK/PAUD Gugus I Kecamatan Wolomeze Tahun Pelajaran 2018/2019”. (2018).
Published
2021-03-04
How to Cite
BUDYAWATI, Luh Putu Indah et al. Upaya Peningkatan Pemahaman Guru Terhadap Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran Harian Kurikulum 2013 di TK PGRI Kartini dan TK PGRI Al Husna Desa Sukogidri. Warta Pengabdian, [S.l.], v. 15, n. 1, p. 22-36, mar. 2021. ISSN 2655-7509. Available at: <https://jurnal.unej.ac.id/index.php/WRTP/article/view/18629>. Date accessed: 27 july 2024. doi: https://doi.org/10.19184/wrtp.v15i1.18629.

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.