PEMBELAJARAN BERBASIS KARAKTER DAN PELATIHAN PEMBUATAN LINIMENT EKTRAK JAHE DI MADRASAH HABIBUL BADRI

  • Hadi Barru Hakam Fajar Siddiq Akademi Farmasi Jember

Abstract

Madrasah Habibul Badri  merupakan salah satu madrasah atau lembagapendidikan non formal berbasis keagaman  yang terletak di Dusun Calok Desa Arjasa Kecamatan Arjasa Jember. Santri Madrasah Habibul Badri merupakan anak usia 6-14 tahun yang bertempat tinggal dilingkungan madrasah. Dengan demikian, pembentukan karakter individu anak menjadi sangat penting agar anak-anak tersebut menjadi pribadi yang berkarakter secara individu maupun sosial. Kondisi latar belakang ekonomi dan keluarga santri Madrasah Habibul Badri saat ini sebagian besar menggambarkan kelompok status ekonomi menengah ke bawah dengan latar belakang pendidikan orang tua juga rendah. Oleh karena itu, Madrasah Habibul Badri  tidak memungut biaya pada santri yang belajar disana. Kondisi tersebut menjadi salah satu sebab tingkat keterampilan dan pemahaman orang tua santri tentang kesehatan masih rendah. Linimentum atau liniment adalah sediaan cair atau kental yang mengandung analgesik dan zat yang memiliki sifat rubefacient untuk menghangatkan, dan digunakan sebagai aplikasi topikal. Jahe memiliki bau yang khas dan rasa panas atau pedas sehingga cocok diformulasikan untuk obat gosok. Liniment jahe mempunyai banyak khasiat dalam bidang kesehatan diantaranya yaitu untuk mengatasi rematik, tulang keropos, asma, stroke, dan menghangat kan badan Hasil program Iptek bagi Masyarakat tentang pembelajaran berbasis yang telah dilaksanakan di Madrasah Habibul Badri melalui metode pembelajaran outbond menunjukkan bahwa santri mengikuti kegiatan tersebut dengan sangat baik, sehingga kegiatan tersebut nantinya akan membantu membentuk karakter yang baik pada santri. Selanjutnya, program pelatihan pembuatan liniment pada Ibu wali santri juga berjalan sangat baik. Pelatihan tersebut diharapkan akan memberikan informasi kepada Ibu wali santri tentang liniment.

References

Rahayu, A. Candrarisna, M. 2015. Perbandingan Aktivitas Linimentum Ekstrak Koral Kelimutu dan Linimentum Ekstrak Daun Lamtoro (Leucaena leucochepala) Terhadap Penyembuhan Scabies Pada Kelinci (Oryctolagus cuniculus). Jurnal Sain Veteriner Vol.33., No. 2.
Published
2019-12-12
How to Cite
SIDDIQ, Hadi Barru Hakam Fajar. PEMBELAJARAN BERBASIS KARAKTER DAN PELATIHAN PEMBUATAN LINIMENT EKTRAK JAHE DI MADRASAH HABIBUL BADRI. Warta Pengabdian, [S.l.], v. 13, n. 4, p. 175-184, dec. 2019. ISSN 2655-7509. Available at: <https://jurnal.unej.ac.id/index.php/WRTP/article/view/13426>. Date accessed: 29 mar. 2024. doi: https://doi.org/10.19184/wrtp.v13i4.13426.

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.