Perencanaan Jaringan Perpipaan Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember Menggunakan Epanet
Abstract
Kecamatan Kaliwates merupakan salah satu kecamatan yang ada di Kabupaten Jember, Jawa Timur. Luas Kecamatan Kaliwates sebesar 26,75 km2. Selain itu, Kecamatan Kaliwates terdiri dari 7 kelurahan, antara lain Kelurahan Mangli, Kelurahan Sempusari, Kelurahan Kaliwates, Kelurahan Tegal Besar, Kelurahan Kepatihan, Kelurahan Jember Kidul, dan Kelurahan Kebon Agung. Kecamatan Kaliwates secara geografis berbatasan dengan Kecamatan Patrang di sebelah utara, Kecapatan Ajung di sebelah selatan, Kecamatan Sumbersari di sebelah timur, dan Kecamatan Sukorambi di sebelah barat. Untuk mencapai penyediaan air bersih yang merata di Kecamatan Kaliwates, maka direncanakan jaringan perpipaan air bersih untuk Kecamatan Kaliwates sampai dengan 10 tahun ke depan. Perhitungan proyeksi penduduk menggunakan metode aritmatika dengan nilai koefisien korelasi sebesar 0,99555 dan nilai standar deviasi sebesar 143,53861. Metode ini dipilih karena memiliki nilai koefisien korelasi mendekati 1 dan nilai standar deviasi paling kecil. Pada perencanaan ini digunakan diameter sebesar 4”, 5”, dan 6” dan memiliki kecepatan minimal sebesar 0,31 m/s dan kecepatan maksimal sebesar 1,17. Kecepatan yang direncanakan memenuhi persyaratan karena masih berada diantara 0,3 m/s sampai dengan 2 m/s. Selain itu, tekanan minimal yang dihasilkan pada perencanaan ini sebesar 25 m dan nilai maksimal 100 m. Untuk nilai tekanan yang direncanakan telah memenuhi karena nilai tekanannya diantara nilai minimal dan nilai maksimal.