STRATEGI BERTAHAN HIDUP PETANI SAWAH TADAH HUJAN UNTUK PEMENUHAN KEBUTUHAN DI DESA SIDODADI KECAMATAN WONGSOREJO KABUPATEN BANYUWANGI

  • Dewi Khoiriyawati Firdaus Universitas Jember
  • Sri Wahyuni Universitas Jember
  • Titin Kartini Universitas Jember

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan tujuan untuk mendeskripsikan strategi bertahan hidup petani sawah tadah hujan untuk pemenuhan kebutuhan di Desa Sidodadi Kecamatan Wongsorejo Kabupaten Banyuwangi. Penentuan lokasi penelitian menggunakan metode purposive area, sedangkan penentuan informan penelitian menggunakan metode purposive yaitu informan penelitian adalah tiga orang petani sawah tadah hujan yang mempunyai lahan sendiri tidak lebih dari 0.5 ha dan mempunyai tanggungan anak sekolah minimal SMA. Pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumen. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa stategi bertahan hidup untuk pemenuhan kebutuhan yang dilakukan oleh petani sawah tadah hujan diantaranya yaitu strategi aktif, strategi pasif, dan strategi jaringan. Strategi aktif yang dilakukan yaitu dengan melakukan pekerjaan sampingan dan memperbolehkan anggota keluarga bekerja. Strategi pasif yang dilakukan yaitu dengan menerapkan pola hidup hemat dan menyimpan sebagian hasil panen untuk dikonsumsi sendiri. Sedangkan strategi jaringan yang dilakukan yaitu dengan meminjam uang kepada kerabat atau tetangga ketika membutuhkan uang secara mendesak.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Dewi Khoiriyawati Firdaus, Universitas Jember

Program Studi Pendidikan Ekonomi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Jember

Sri Wahyuni, Universitas Jember

Program Studi Pendidikan Ekonomi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Jember

Titin Kartini, Universitas Jember

Program Studi Pendidikan Ekonomi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Jember

Published
2018-05-10
How to Cite
KHOIRIYAWATI FIRDAUS, Dewi; WAHYUNI, Sri; KARTINI, Titin. STRATEGI BERTAHAN HIDUP PETANI SAWAH TADAH HUJAN UNTUK PEMENUHAN KEBUTUHAN DI DESA SIDODADI KECAMATAN WONGSOREJO KABUPATEN BANYUWANGI. JURNAL PENDIDIKAN EKONOMI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, Ilmu Ekonomi dan Ilmu Sosial, [S.l.], v. 12, n. 1, p. 88-98, may 2018. ISSN 2548-7175. Available at: <https://jurnal.unej.ac.id/index.php/JPE/article/view/7592>. Date accessed: 22 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.19184/jpe.v12i1.7592.
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 6 > >>