STRATEGI PEMBELAJARAN PRODUK KREATIF DAN KEWIRAUSAHAAN MELALUI PENDEKATAN EXPERIENTAL DAN COLLABORATIVE LEARNING

  • Fita Hanan Maulida Universitas Sebelas Maret
  • Leny Noviani Universitas Sebelas Maret
  • Rahmatullah Rahmatullah Universitas Negeri Makassar

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk merumuskan secara konseptual rancangan prosedur pembelajaran mata pelajaran Produk Kreatif dan Kewirausahaan dengan menggunakan pendekatan experiental dan collaborative learning. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi literatur menggunakan berbagai sumber seperti artikel, jurnal, dan dokumen lain yang relevan. Penelitian ini menganalis secara konseptual berdasarkan literatur terkait. Temuan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran melalui pendekatan experiental dan collaborative learning dapat dilakukan di kelas agar siswa mendapatkan pengalaman nyata, mengembangkan pengetahuan dan keterampilan, serta belajar untuk bekerja secara tim dan mengembangkan kemampuan komunikasi dan sosial. langkah pembelajaran mapel PKK dengan mengintegrasikan pendekatan experiental dan collaboration learning adalah: 1) Penyampaian tugas, 2) Pengalaman konkret/concrete experience (CE), 3) Waktu diskusi, 4) Observasi reflektif/reflective observation (RO), 5) Konsepsi abstrak/ abstract conceptualization (AC), 6) Percobaan aktif/active experimentation (AE ),dan 7) Tanya jawab

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-04-29
How to Cite
MAULIDA, Fita Hanan; NOVIANI, Leny; RAHMATULLAH, Rahmatullah. STRATEGI PEMBELAJARAN PRODUK KREATIF DAN KEWIRAUSAHAAN MELALUI PENDEKATAN EXPERIENTAL DAN COLLABORATIVE LEARNING. JURNAL PENDIDIKAN EKONOMI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, Ilmu Ekonomi dan Ilmu Sosial, [S.l.], v. 17, n. 1, p. 103-111, apr. 2023. ISSN 2548-7175. Available at: <https://jurnal.unej.ac.id/index.php/JPE/article/view/36909>. Date accessed: 17 nov. 2024. doi: https://doi.org/10.19184/jpe.v17i1.36909.
Section
Articles