PELAKSANAAN PENDIDIKAN KARAKTER MANDIRI DAN TANGGUNG JAWAB PADA ANAK BURUH PERKEBUNAN DI DUSUN SUKAMADE DESA SARONGAN KACAMATAN PESANGGARAN KABUPATEN BANYUWANGI

  • Retno Dewi Mulyani Universitas Jember
  • Pudjo Suharso Universitas Jember
  • Sukidin sukidin Universitas Jember

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pendidikan karakter mandiri dan tanggung jawab anak dalam keluarga buruh perkebunan di Dusun Sukamade Desa Sarongan Kecamatan Pesanggaran Kabupaten Banyuwangi, yang di dalamnya berisi pemahaman orang tua mengenai pendidikan dan praktik karakter mandiri dan tanggung jawab anak dalam keluarga buruh perkebunan tersebut. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ini adalah orangtua (bapak dan ibu) yang keduanya bekerja sebagai buruh perkebunan dan anak dari keluarga buruh perkebunan yang bersekolah di SD dan SMP. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi partisipasi, wawancara mendalam (in-depth  interview) dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model interaktif atau berkaitan satu sama lain, yaitu dengan tahapan pengumpulan data, reduksi data, dan penyajian data. Uji keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan teknik Triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa proses pelaksanaan pendidikan karakter mandiri adalah dengan mendidik anak melalui pembiasaan, memberi teladan dan perintah, apabila anak melanggar maka akan diberikan sanksi atau hukuman sedangkan jika melaksanakan diberi penghargaan. Proses pelaksanaan pendidikan karakter tanggung jawab adalah dengan cara memberikan anak tugas yang bertujuan agar anaknya memelaksanakan dan bertanggung jawab terhadap apa yang ditugaskan kepadanya.


 

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Pudjo Suharso, Universitas Jember

Program Studi Pendidikan Ekonomi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Sukidin sukidin, Universitas Jember

Program Studi Pendidikan Ekonomi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Published
2020-04-01
How to Cite
MULYANI, Retno Dewi; SUHARSO, Pudjo; SUKIDIN, Sukidin. PELAKSANAAN PENDIDIKAN KARAKTER MANDIRI DAN TANGGUNG JAWAB PADA ANAK BURUH PERKEBUNAN DI DUSUN SUKAMADE DESA SARONGAN KACAMATAN PESANGGARAN KABUPATEN BANYUWANGI. JURNAL PENDIDIKAN EKONOMI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, Ilmu Ekonomi dan Ilmu Sosial, [S.l.], v. 14, n. 1, p. 256-260, apr. 2020. ISSN 2548-7175. Available at: <https://jurnal.unej.ac.id/index.php/JPE/article/view/12578>. Date accessed: 16 sep. 2024.

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 > >>