Penerapan Metode Resitasi Untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi Materi Pendapatan Nasional (Studi Kasus Pada Mata Pelajaran Ekonomi Kompetensi Dasar Pendapatan Nasional Kelas XI IPS 2 di MAN 2 Jember

  • Nuri Nurma Yunita Universitas Jember
  • Sri Wahyuni Universitas Jember
  • Pudjo Suharso Universitas Jember

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas XI IPS 2 MAN 2 Jember tahun ajaran 2016/2017 pada mata pelajaran ekonomi materi pendapatan nasional melalui penerapan metode resitasi. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dirancang dalam dua siklus dan masing-masing siklus terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini siswa kelas XI IPS 2 yang berjumlah 28 siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara, tugas ,dan dokumen. Analisis data aktivitas siswa diperoleh dari hasil observasi pada saat pelaksanaan tindakan perbaikan. Analisis hasil belajar siswa diperoleh dari rata-rata nilai tugas siswa. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa penerapan metode resitasi dalam proses pembelajaran dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa dari kriteria rendah dengan ketuntasan 39% menjadi kriteria sedang dengan ketuntasan 59% pada siklus I. Pada siklus II meningkat kembali dari ketuntasan 59% dengan kriteria sedang menjadi 67% dengan kriteria tinggi. Begitu pula pada hasil belajar siswa juga mengalami peningkatan, rata-rata nilai siswa sebelum tindakan sebesar 57,4 setelah pelaksanaan siklus I meningkat menjadi 77,21 dengan ketuntasan klasikal 70.8 %. Pada siklus II meningkat kembali menjadi 79,71 dengan ketuntasan klasikal 96,15. Berdasarkan analisis data yang dilakukan dapat diketahui bahwa dengan menerapkan metode resitasi dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa.


 


Kata Kunci: Metode Resitasi, aktivitas dan hasil belajar siswa

Published
2016-11-01
How to Cite
NURMA YUNITA, Nuri; WAHYUNI, Sri; SUHARSO, Pudjo. Penerapan Metode Resitasi Untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi Materi Pendapatan Nasional (Studi Kasus Pada Mata Pelajaran Ekonomi Kompetensi Dasar Pendapatan Nasional Kelas XI IPS 2 di MAN 2 Jember. Jurnal Edukasi, [S.l.], v. 3, n. 3, p. 47-51, nov. 2016. ISSN 2442-353X. Available at: <https://jurnal.unej.ac.id/index.php/JEUJ/article/view/4310>. Date accessed: 22 dec. 2024. doi: https://doi.org/10.19184/jukasi.v3i3.4310.