PROFIL KEBERSIHAN DAN PERILAKU MENJAGA KESEHATAN GIGI DAN MULUT PADA LANSIA DI DESA DARSONO KABUPATEN JEMBER

  • Tantin Ermawati Bagian Biomedik Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Jember

Abstract

Pendahuluan: Pembangunan kesehatan di Indonesia dititik-beratkan untuk
meningkatkan kesehatan masyarakat yang berkualitas secara menyeluruh, terpadu, dan
berkelanjutantermasuk didalamnya kesehatan gigi dan mulut lanjut usia (lansia).
Kebersihan gigi dan mulut merupakan masalah yang sangat perlu diperhatikan pada lanjut
usia, karena dapat memicu timbulnya berbagai penyakit di rongga mulut.
Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui profil kesehatan gigi dan mulut lansia dengan
melihatstatus kebersihan mulut oral hygiene indeks simplified (OHI-S) didesa Darsono
Kecamatan Arjasa Kabupaten Jember.
Metode Penelitian: Jenis penelitian ini adalah diskriptif observasional secara cross
sectional yang dilakukan pada lansia bulan september 2016. Lansia yang yang terlibat
berjumlah 44 orang meliputi laki-laki dan perempuan. Pemeriksaan yang dilakukan  adalah skor debris dan kalkukus menggunakan Oral Hygiene Index Simplified (OHI-S)
Green and Vermillion, 1964
Hasil Penelitian: menunjukkan pra lansia yang memiliki OHI-S baik hanya 2 orang (10%
dari total lansia yang dilakukan pemeriksaan), dan pada kelompok lansia skor OHI-S yang
baik hanya berjumlah 2 orang (10,5 %), sisanya memiliki OHI-S buruk. Kondisi kebersihan
mulut lansia di Desa Darsono Kecamatan Arjasa Kabupaten Jember dalam kondisi buruk
sehingga perlu dilakukan peningkatan kesehatan gigi dan mulutnya yang lebih intensive.


Kata Kunci : Kesehatan gigi mulut, Lansia, Indeks OHI-S, Desa Darsono, Kecamatan
Arjasa Jember


 

Author Biography

Tantin Ermawati, Bagian Biomedik Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Jember

Bagian Biomedik Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Jember

Published
2017-06-19
How to Cite
ERMAWATI, Tantin. PROFIL KEBERSIHAN DAN PERILAKU MENJAGA KESEHATAN GIGI DAN MULUT PADA LANSIA DI DESA DARSONO KABUPATEN JEMBER. Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat, [S.l.], v. 12, n. 2, june 2017. ISSN 2684-7035. Available at: <https://jurnal.unej.ac.id/index.php/IKESMA/article/view/4824>. Date accessed: 22 dec. 2024.
Section
Epidemiologi